top of page
  • Writer's picturefia pebiana

Mengenal "K" pada LED: Rahasia di Balik Angka dan Huruf di Lampu LED!



Pernah nggak sih kamu bingung pas mau beli lampu LED? Ada angka dan huruf "K" gitu di kemasannya. Hmm, apa ya itu? Oke, biar gak bingung lagi, aku mau kasih tau rahasianya. Huruf "K" itu singkatan dari Kelvin, yang merupakan satuan ukur suhu warna cahaya. Keren kan? Yuk, kita pelajari lebih dalam!


Suhu Cahaya yang Bikin Nyaman atau Melek

Jadi gini, LED yang punya angka “K” rendah itu cenderung menghasilkan cahaya yang hangat dan nyaman, cocok banget buat suasana cozy. Biasanya itu ada di kisaran 2700K sampai 3000K. Serasa lagi di kafe gitu, deh!


Sedangkan LED dengan "K" yang lebih tinggi, anggaplah 5000K ke atas, itu cahayanya lebih terang dan dingin. Ini loh yang sering dipake di kantor atau area kerja untuk bikin kita lebih waspada dan fokus.


Dari Nyantai Sampai Gaspol

Nah, tau nggak, warna cahaya yang kita pilih itu bisa pengaruh banget lho ke suasana hati dan kerja kita. Warna hangat dari LED dengan “K” rendah itu bisa merangsang produksi melatonin, hormon yang membantu kita rileks dan nyantai. Jadi, kalo kamu butuh suasana yang nyaman untuk bersantai, LED warna hangat adalah jawabannya.


Di sisi lain, warna dingin dari LED dengan “K” tinggi meningkatkan kewaspadaan dan fokus. Hal ini terjadi karena peningkatan produksi serotonin, hormon yang bikin kita lebih alert. Jadi, buat kamu yang lagi butuh gaspol untuk kerja atau belajar, pilihannya adalah LED warna dingin.


Pilih Sesuai Kebutuhanmu!

Intinya, kamu bisa sesuain pilihan LED kamu dengan kebutuhan dan suasana yang ingin diciptakan. Mau bikin ruangan semakin cozy atau malah butuh tambahan semangat kerja dengan cahaya yang bikin melek, semuanya bisa diatur dengan memilih LED yang tepat.

Dan kabar baiknya, di Proforce, semua jenis LED dari yang syahdu ampe yang bikin melek, semua ada! Jadi, kamu gak perlu bingung lagi saat memilih. Mau suasana kerjamu jadi lebih produktif atau ruangan tamumu jadi lebih hangat? Cek koleksi LED di Proforce dan temukan cahaya yang paling pas buat kamu!


Yuk, sekarang kalo lihat angka dan huruf "K" di kemasan LED, kamu udah tau rahasianya. Pilih LED sesuai vibe yang kamu mau ciptakan, dan rasakan bedanya!

0 views0 comments

Comments


bottom of page